CLICK HERE FOR THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES »

Kamis, 17 Juli 2008

Maman dan Bastos Alami Cedera Ringan


Baru menjalani satu laga di Liga Super Indonesia (LSI), Persib Bandung harus rela kehilangan dua pemain andalannya, Maman Abdulrachman dan Rafael Alves Bastos, untuk sementara waktu.

Maman yang berposisi sebagai bek itu mengalami cedera engkel, sementara Bastos mendapat cedera punggung kanan.

Cedera itu mereka dapat saat menjamu tim tamu Persela Lamongan, Minggu (13/7) lalu, dimana pertandingan tersebut dimenangkan Persib dengan skor 5-2.

Untuk Maman, dokter tim, dr. Ia Kurnia, meyakinkan bahwa mantan pemain PSIS Semarang itu akan fit saat menjamu Persija Jakarta, Senin (21/7) mendatang.

"Maman sudah ikut berlatih bersama tim,'' ujarnya.

"Untuk Bastos, tidak terlalu parah. Kita sudah memfoto cedera tersebut dan tak ada yang perlu dikhawatirkan," tambahnya.

Sementara itu dalam sesi latihan, Selasa (15/7) kemarin, bek muda, Chandra Yusuf juga mengalami cedera retak tulang tangan.

Ia diharuskan beristirahat beberapa hari di Mes Persib dengan tangan di gips setelah sebelumnya dirawat di RS Halmahera.

"Namanya cedera bisa menimpa siapa saja. Semoga saya bisa cepat sembuh dan bisa berlatih lagi,'' ujar Chandra singkat.

0 Apa kata anda?: